Rabu, 17 April 2013

CIRI KEPEMIMPINAN YANG BAIK


CIRI KEPEMIMPINAN YANG BAIK

Jiwa kepemimpinan hebat,

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjULV8flCK85jWyEtJvlNLAXjE1eSgch_YRLz3edOm0NLtQui0VyMEDjQ3AzH56cdQvHe30LWCb6lheUCTrCgLzxHC9dfDmG2_eOGcTCWrOGjsJsMkAs4Ok8IvrMDOdP30T5Y0Go-LogM8/s320/kepemimpinan.jpgKata kepemimpinan ini sering kita dengar dan sering pula kita diberitahu maknanya , sadar atau tidak kita sudah ditakdirkan menjadi seorang pemimpin sedari kecil , masalahnya seberapa besar kita mampu menggali potensi itu dalam diri kita ?
     Cara kepeminan yang baik adalah jika seorang pemimpin mampu membuat dan menggali potensi orang yang dipimpinnya untuk sukses , ini adalah tolak ukur dari keberhasilan dalam memimpin sebuah kelompok baik kecil ataupun sekala besar , mulai dari keluarga , organisasi kecil , perusahaan hingga Negara.
     Dari ulasan kecil diatas muncullah sebuah pertanyaan , Bagaimana Menjadi Pemimpin yang baik dan Hebat ? yang perlu kita ketahui Pemimpin itu derbagi dua type yaitu :
1. Manager 
2. Leader 

PENJELASAN MANAGER DAN LEADER
1.      Manager
   Biasanya tipe pemimpin sepertiini dibentuk secara akademik , melihat contoh dan melalui proses bimbingan. Biasanya seorang pemimpin yang berjiwa Manager selalu " KAKU " dalam menjalankan proses kepemimpinannya , dia selalu mengikuti aturan yang telah ditetapkan dan tegas dengan sedikit bumbu otoritas dalam memimpin . Gaya memimpin seperti ini biasanya selalu benturan dengan keinginan bawahannya kalaupun dilakukan beberapa mesti dengan merasa terpaksa karena takut disalahkan oleh sang manager . Type ini sesekali sangat berguna dalam menjalankan aturan perusahaan yang bergerak dalam bidang tunggal bukan multi departement , karena didalam sebuah perusahaan yang bergerak dalam bisnis penjualan terkadang harus berbentur dengan kepentingan depertemen lain yang selalu bertolak belakang tujuan , kita umpamakan depertemen Penjualan dan Service , bukan cerita baru kedua departemen ini selalu berbenturan kepentingan. Artinya pemimpin dan yang dipimpin belum tentu satu hati dan tujuan !!

2.      Leader 
   Kepemimpinan seperti ini tercipta sedari lahir , aura kepemimpimamnya terbentuk dan terlihat jelas diantara kelompoknya . Kita sering kali melihat dan menyaksikan dalam sebuah kelompok anak anak bermain dimana akan ada seorang atau beberapa anak lainnya sering dijadikan contoh tidak resmi dan dijadikan pemimpin secara alami dan menjadi pusat pertanyaan pula dari kelompok bermain itu , ini artinya anak yang menjadi pusat peran dalam kelompok bermain itu mempunyai aura leadership tanpa disadarinya .
   Leadership adalah sebuah sifat kepemimpinan yang mampu mempengaruhi orang yang dipimpinnya dan orang yang dipimpin secara suka rela bergabung dalam kepemimpinannya karena merasa bahwa Leader itu adalah sosok yang kharismatik simpatik dan entah apa lagi namanya sehingga apapun yang disuruh sang Leader si pengikut dengan senang hati melaksanakannya walau kadang beresiko tinggi .
kita lihat contoh seorang yang berjiwa Leadership , dalam sejarah kita kenal Ali Bin Abu Tholib , Usman Bin Affan , Hitler . Gus Dur , Sultan Syarif Qasim , Diponegoro , Wali Songo dll.
   Mengapa mereka ? kita lihat Gaya memimpin mereka , entah apapun itu namanya dalam setiap perintah yang didelegasikan ke kelompok nya maka dengan segenap jiwaraga pula dilaksanakan oleh pengikutnya , mengherankan memang mengapa dia begitu dipatuhi tanpa kita tahu apa sebabnya yang mengikuti rela melakukan perintah dengan senang dan bangga hati ?? jawabannya adalah hati dan tujuan serta misi mereka sudah satu !! inilah yang kita sebut Leadership !! Lalu Bagaimana menjadi seorang PEMIMPIN YANG BAIK DAN  HEBAT ?? mengetahui dua type kepemimpinan diatas kita tahu untuk menjadi seorang pemimpin yang hebat kita  harus menjelaskan tujuan kepemimpinan kita , cara dan bagaimana bersama sama dengan team mencapai semua itu mengetahui aturan yang dilalui serta menjelaskan hasil dari kerjakeras kita bersama team dengan baik .
   Menggabungkan Dua Type kepemimpinan diatas adalah cara yang benar dalam memjalankan proses kepemimpinan , seorang manager tidaklah bagus tanpa berjiwa Manager dan sebaliknya seorang Leader tidakjuga bagus tanpa berjiwa Manager , karena Leader yang berasal dari lahir akan menjadi hebat jika dia mengikuti aturan aturan jelas , sangat berbahaya jika seorang leader ditak tahu aturan dan menggiring orang yg dipimpinnya kearah yang salah , dan contoh itu banyak terjadi disekeliling kita

           Apa yang harus diperbuat untuk menjadi pemimpin yang            Hebat ?
           Berikut adalah ciri kepemimpinan yang baik: 
Mempunyai sifat Leadership
Penting , karena seorang pemimpin harus berjiwa Leadership untuk diikuti oleh bawahannya ini penting agar sebuah badan atau organisasi mempunyai sosok yang disegani dipatuhi dan menjadi tempat yang baik untuk bernaung.

Menguasai ilmu managerial
Secara teori dan akademik sangat penting untuk seorang pemimpin , jika tidak menguasai ilmu managerial maka akan hancur pula yg dipimpinnya , karena tak ada aturan dan kerangka yang jelas dalam menjalanjan roda kepemimpinan.

Mampu bertanggung jawab 
Bertanggung jawab atas apa yang terjadi selama kepemimpinan adalah suatu yang harus karena seorang pemimpin bertanggung jawab penuh tentang apa yang dipimpinnya termasuk segala sesuatu masalah yang ada di dalam proses kepemimpinannya.

Religi
Hal ini mutlak karena seorang pemimpin harus terikat dengan norma agama karena norma agama mampu membentuk seorang pemimpin menjadi jujur dan bersih.

Menguasai arah dan tujuan organisasi atau badan yang dipimpin
Seorang pemimpin harus tahu arah orgasisasi atau badan yang dipimpinnya , Misi sebuah badan mutlak harus ada sebagai acuan untuk perkembangan.

Mampu menarik hati bawahannya dan mendapatkan kepercayaan dari bawahannya
Untuk yang satu ini adanya pada diri seorang Leader , kita harus mampu menyentuh hati bawahan bukan membuat mereka takut akan kita , perlu diingat bahwa orang dikenang bukan karena dia seorang manager yang baik , tapi dia dikenang secara positif sebagai seorang leader yang berjiwa manager

Mampu menerima kritikan dan masukan dari bawahan
Untuk yang satu ini kita harus berjiwa besar dan menerima pengetahuan dan koreksi dari orang yang kita pimpin , ingat !! seorang pemimpin bukanlah orang yang tahu segalanya , seorang pemimpin yang hebat itu tahu bagaimana mengumpulkan kehebatan dan kelebihan bawahannya menjadi sebuah rumusan dan terobosan baru untuk sebuah kemajuan .

Membuka ruang diskusi
Sebuah permasalahan tidaklah mudah untuk diputuskan sendiri , bukalah ruang diskusi kepada bawahan yang dinilai bermasalah dan carilah jalan keluar yang baik , advice seorang pemimpin sangat dibutuhkan oleh bawahan karena mau tidak mau kita sudah dianggap yang "tertua" dalam kelompok kita . Dengan membuka ruang diskusi ini kedekatan emosional dalam kaedah kelompok akan lebih erat dan solid , tetapi jangan terjebak dengan kedekatan personal emosional karena akan memberi efek tidak baik dalam sebuah keputusan dan cenderung menimbulkan rasa "iri" dari yang lain yang berujung makin melonggarnya kekompakan kelompok.



SUMBER ;

2 komentar:

  1. Artikelnya bagusss...
    Pemimpin memiliki peran yang sangat vital dalam organisasi. keberlangsungan hidup sebuah organisasi tergantung dari visi misi pemimpinnya.
    Sekedar ingin berbagi aja, barangkali bisa menambah sedikit referensi mengenai kepemimpinan dalam organisasi
    Klik --> Makalah Strategi Segmentasi Targeting dan Positioning

    BalasHapus
  2. bermanfaat ini, kalimat mudah dicerna dan isi artikelnya memang bagus (y)

    BalasHapus